3 Sektor Pekerjaan dengan Gaji Menjanjikan

Tidak semua orang mengetahui bahwa 3 sektor pekerjaan ini ternyata memiliki gaji yang lumayan besar

Sektor Pekerjaan Dengan Gaji Besar

Sektor Pekerjaan Dengan Gaji Besar – Jika berbicara mengenai pekerjaan, memang banyak pekerjaan yang dapat menjadi peluang untuk kesuksesan anda. Bahkan untuk di tahun 2020 ini, beberapa konsultan bisnis mengatakan ada 3 jenis bisnis yang memang memiliki peluang terbaik dengan gaji atau pendapatan yang menguntungkan.

Sektor pekerjaan yang satu ini bahkan dianggap akan sangat menguntungkan, dan memberikan pendapatan dengan jumlah yang cukup besar. Tentunya semua pekerjaan tersebut, memang menggunakan dan memanfaatkan teknologi digital. Lalu apa saja 3 pekerjaan yang memiliki peluang menguntungkan di tahun 2020 ini?

Sektor Pekerjaan dengan Gaji Besar

  1. Teknologi big data

Saat ini memang teknologi semakin berkembang bahkan di setiap harinya. Teknologi juga bukan hanya dinilai membantu untuk memudahkan kinerja banyak orang saja, bahkan sudah menjadi pembuka untuk banyak lapangan pekerjaan baru. Bisa anda lihat dan rasakan, bahwa semakin hari semakin banyak profesi yang baru bermunculan dan menjadi peluang pekerjaan untuk banyak orang.

Di tahun 2020 ini, untuk sektor teknologi informasi semakin banyak bermunculan dan bahkan memiliki potensi yang besar untuk bisa memberikan keuntungan. Diantara banyaknya sektor teknologi yang ada, sektor untuk pembayaran, kesehatan hingga pendidikan memiliki peranan yang cukup penting dan besar.

Untuk skill atau kemampuan sendiri, akan sangat dibutuhkan dalam bidang big data, artificial intelligence dan juga machine learning. Untuk gaji yang sudah ditawarkan pastinya dengan jumlah yang cukup menggiurkan, berkisar 6 juta hingga 16 juta. Bahkan jumlah ini dapat lebih dari perkiraan tersebut. Menarik bukan?

  1. Sales dan marketing

Sales dan marketing, merupakan salah satu pekerjaan yang mana memiliki fokus di bidang penjualan dan juga pemasaran. Kedua bidang ini, diperkirakan akan menjadi salah satu bidang pekerjaan yang akan sangat menguntungkan. Pasalnya pekerjaan ini memang membutuhkan sumber daya manusia, yang memang dapat mengerti dan menguasai bagaimana teknik penjualan yang baik.

Penjualan saat ini juga semakin ramai, terutama dengan semakin banyaknya perbelanjaan online. Perusahaan juga akan semakin banyak membutuhkan banyak orang, yang dapat menguasai bagaimana teknik dari penjualan dan juga pemasaran khususnya untuk di ranah digital. Untuk gajinya juga sudah tidak diragukan lagi, bahkan sangat menggiurkan dengan kisaran belasan hingga puluhan juta.

  1. Bidang hukum

Banyak yang memang tidak menyangka, jika pekerjaan yang satu ini merupakan pekerjaan yang sangat berkembang pesat di Indonesia terutama untuk tahun 2020. Pekerjaan yang mengandalkan bidang hukum ini, merupakan pekerjaan yang memang memiliki pendapatan yang cukup bersaing. Anda juga bisa memanfaatkan hal ini, untuk lebih menambah ilmu dan juga skill yang anda miliki.

Namun tetap, walaupun di bidang hukum namun semuanya tetap bergantung dengan teknologi. Banyak saat ini perusahaan startup yang muncul, dan membutuhkan peranan dari orang legal yang memang mengerti hukum dan bergerak di bidang hukum. Untuk pendapatan yang bisa anda dapatkan di bidang hukum ini, berkisar 17 juta hingga 24 juta per bulannya. Namun jika memang anda masih menjabat sebagai junior middle staff, dapat berkisar 3 hingga  jutaan.

Bagaimana? Cukup menggiurkan bukan? Untuk anda yang memang memiliki keahlian di ketiga bidang ini, maka anda bisa memiliki kesempatan untuk bisa bersaing dengan menambah keahlian anda agar dapat menguntungkan perusahaan dan dapat menghasilkan pendapatan yang menggiurkan. Ketiga pekerjaan ini memang dinilai merupakan bidang pekerjaan, yang akan sangat dibutuhkan di tahun 2020.

Lihat loker Semarang terbaru dengan mudah di LokerSemar.id

X
X
X
X